Catching Fire

Jumat, 16 Agustus 2013

Cara Mengatasi Tinta Macet Pada Canon IP2770

Selamat malam para sobat bloger dan sobat online semuah. Di malam yang kurang cerah ini terjadi hujan deras ditempat gue, sehingga jaringan internet gue pun ikut lelet. Dan sehina-hinanya koneksi adalah tidak bisa membuka google.com. #Nyesek.
Kali ini gue mau sharing tentang seputar printer gue, yaitu canon ip2770 yang sudah menemani perjalanan hidup gue selama kurang lebih 1 tahun. Dan kalo dipikir-pikir sudah ngeprint 500 lembar tulisan buat skripsi gue. Setelah sebelumnya timbul permasalahan tentang cara mengisi tinta di printer canon ip2770 gue, sekarang permasalahan lain timbul. Yah maklum lah printer dengan harga minimalis tentu saja performanya tidak maksimal. Tapi tentu saja gue selalu berusaha merawat dan memaksimalkan printer kesayangan gue tersebut. Karena kalo sampai rusak gue tidak bisa ngeprint skripsi gue, gue tidak bisa revisi ke dosen pembimbing gue, dan akhirnya gue gak lulus-lulus deh. Nyesek emang.
Baiklah indikasi pertama kalo cartridge printer kamu tidak terdeteksi adalah mucul tulisan bahwa cartridge printer tidak terdeteksi dan printer tidak bekerja alias ngadat. Loh kog simpel banget indikasinya? Ya emang gitu karena gue pake bahasa indonesia pada progam printer tersebut. Dan indikasi yang kedua ditandai dengan lampu resume yang berwarna orange berkedip.
Cara memperbaiki :
  1. Hidupin dulu printer kamu, kalo gak hidup gimana memperbaikinya.
  2. Apakah lampu resume yang berwarna orange tersebut berkedip terus?
  3. Kalo lampu resume berkedip, tekan dan tahan tombol tersebut selama kurang lebih 5 hari detik.
  4. Setelah itu printer dapat kembali digunakan seperti sebelumnya alias normal kembali.
  5. Kasih komentar di blog ini, hehe.
Nah mudah bukan? sebelumnya gue sempat panik dan berencana mau gue bawa ke canon service center. Tapi karena gue tau sekarang sudah banyak artikel yang mau berbagi maka gue pun searching ke simbah google dan nemu beberapa artikel. 
Selain masalah cartridge tidak terdeteksi ternyata printer ini mempunyai banyak masalah. Emang nih printer suka cari masalah kali ya? Salah satu masalah yang paling populer dari printer canon ip2770 ini adalah eror 5200. Penyebab keeroran ini karena tindakan suntik menyuntik tinta yang salah sehingga berakibat printer menjadi error, salah satunya adalah error 5200. Kenapa disebut eror 5200? Kenapa gak 2000 atau 3200 ya, gue sendiri juga gak tau.
Error 5200 ini diakibatkan oleh perbedaan inisialisasi cartridge yang terpasang sebelum dilepas dari tempat cartridge printer canon dan setelah dipasang kembali, hal ini membuat printer tidak bisa digunakan untuk mencetak, meski printer saat dihidupkan dalam keadaan normal, namun setelah diberikan perintah mencetak maka printer yang tadinya ready (tombol power menyala normal) tiba - tiba berubah menjadi berkedip bergantian dengan lampu resume yang berwarna orange.  Ketika Printer Canon IP2770 tidak bisa mencetak kita harus melakukan reset printer untuk menghilangkan error 5200, agar printer bisa digunakan untuk mencetak dengan normal.

Langkah-langkah Mereset Printer Canon ip2770 :
  • Posisi printer harus dalam keadaan mati (kalau printer sudah hidup, silahkan dimatikan terlebih dahulu)
  • Tekan dan tahan tombol Resume kurang lebih 2 detik, dilanjutkan dengan tekan tombol Power
  • Lepas tombol Resume (tombol Power masih tetap ditekan)
  • Tekan tombol Resume berulang kali sebanyak 5 kali dan lepas kedua tombol (Power & Resume)
  • Tunggu beberapa detik hingga lampu power menyala normal (tidak berkedip - kedip)
  • Matikan printer sampai benar - benar mati/off
  • Setelah printer benar - benar mati, kemudian pencet tombol power dan lampu berwarna hijau, printer sudah bisa digunakan.
  • Untuk lebih lengkapnya cara mereset printer IP2770 dan unduh software reseternya silahkan KESINI.
Nah itu tadi salah satu artikel yang gue temukan di mbah google, karena gak mau disebut sebagai copaser yang gak bertanggung jawab maka gue sertain nih link sumbernya disini. Bagaimana sobat-sobat sekalian sudah jelaskah tentang permasalahan-permasalahan tentang seputar printer canon ip2770 ini? Silahkan dicoba dan semoga bermanfaat.

Kamis, 15 Agustus 2013

Cara Mengatasi Tinta Hitam Tidak Keluar

Pernahkah printer anda mengalami masalah seperti Error, hasil cetak yang tidak sesuai atau malah tinta yang tidak keluar? Saya pernah mengalami salah satu dari masalah tersebut pada Printer Canon MP258, tinta hitam printer saya tidak keluar padahal tintanya masih ada. Hal ini sungguh membuat saya kesal, bagaimana tidak, ketika akan mencetak sesuatu tiba-tiba ada masalah. Saya coba cari solusinya dengan bantuan om Google, ternyata hal seperti nie memang biasa terjadi akibat Printer yang jarang digunakan, apalagi Catridgenya sudah pernah direfill.

Langkah pertama yang saya lakukan adalah membersihkan Kepala Cetak Cartridgenya dengan fasilitas yang ada pada Printer, pembersihan sudah saya lakukan sampe "Pembersihan Tingkat Dalam", Namun tetap aja nggak ada hasilnya. Akhirnya saya menemukan solusi untuk masalah tinta tidak keluar pada Printer Canon MP258, yaitu dengan cara merendam Kepala Cartridge ke dalam air panas dan membersihkan bak (tank) Cartridge tersebut. Awalnya saya sempat ragu karna takut malah makin parah/rusak, tapi dengan modal nekat saya lakukan hal tersebut dan ternyata berhasil. Bagi anda yang masih ragu-ragu sebaiknya tidak mengikuti saran saya ini, namun bagi anda yang ingin mencoba mari silahkan simak langkah-langkahnya seperti di bawah ini.



  1. Lepaskan Cartridge
  2. Buka bagian atas penutup Cartridge dengan cara mencongkelnya memakai obeng minus (-)
  3. Ambil busa yang terdapat dalam Cartridge
  4. Rendam busa dengan air dan bersihkan hingga bersih
  5. Rendam sambil goyang-goyangkan Head Cartridge dengan air hangat selama 15-20 menit (usahakan bagian chip jangan terkena air)
  6. setelah Cartridge selesai direndam, tuangkan sedikit air hangat ke dalam bak (tank) Cartridge sambil dibilas hingga bersih
  7. Lap bagian bak (tank) Cartridge dengan tisu
  8. keringkan busa dan Cartridge dengan panas matahari hingga benar-benar kering
  9. pasangkan kembali Cartridge seperti semula, pakai Lem untuk menyatukan penutup Catridge
  10. isi tinta kira-kira 4ml ke dalam Cartridge dan biarkan meresap hingga 15 menit
  11. pasangkan kembali Cartridge ke Printer
  12. Lakukan proses pembersihan kepala cetak
  13. Lakukan pengetesan, jika masih belum bisa diamkan hingga beberapa jam kemudian coba lagi
Semoga berhasil, jika anda tidak ingin mengalami hal tersebut atau malas melakukan seperti yang di atas, belilah Cartridge yang original setelah tinta sudah habis (Canon selalu menyarankan anda untuk mengganti Cartridge yang sudah habis dengan yang baru agar Printer anda tetap awet). 
selamat mencoba, Semoga Bermanfaat

Description: Cara Mengatasi Tinta Hitam tidak Keluar pada Printer Canon MP258 Akibat Tinta Kering atau Tersumbat Rating: 100 % Reviewer: saya aidi ItemReviewed: Cara Mengatasi Tinta Hitam tidak Keluar pada Printer Canon MP258 Akibat Tinta Kering atau Tersumbat

Rabu, 07 Agustus 2013

PP Persis Tetapkan 1 Ramadhan Jatuh Pada Tanggal 10 Juli


Logo Persatuan Islam (Persis).
Pimpinan Pusat (PP) Persatuan Islam (Persis) menetapkan 1 Ramadhan 1433 Hijriah jatuh pada Rabu (10/7). Penetapan 1 Ramadhan kali ini pun dilakukan PP Persis berdasarkan perhitungan hisab.
Ketua Hubungan Antar Lembaga PP Persis Taufiq Rahman mengatakan, penetapan 1 Ramadhan tahun ini pun sudah diinformasikan kepada seluruh warga Persis se-Indonesia.
”Kami melaksanakan ibadah puasa 1 Ramadhan, Rabu, 10 Juli 2013,” katanya, Senin (8/7) sore, saat ditemui di Gedung PP Muhammadiyah, Jakarta Pusat.
Ia menjelaskan, informasi penetapan 1 Ramadhan ini bahkan telah dipublikasikan di seluruh kalender Persis se-Tanah Air. ”Penetapan awal Ramadhan bahkan hingga 1 Syawal, telah diketahui dari jauh-jauh sebelumnya,” ujarnya.
Taufiq mengatakan, terkait adanya perbedaan penetapan 1 Ramadhan kali ini, Persis mengajak agar seluruh umat Islam saling menghargai. Organisasi Islam ini pun menjelaskan, meski berbeda atas penetapan 1 Ramadhan 1433 Hijriyah, tetapi Persis tetap melaksanakan 1 Syawal 1434 Hijriyah di hari yang sama dengan Muhammadiyah.
”Jadi kami melaksanakan ibadah puasa selama 29 hari,” katanya. (Alicia Saqina/Fernan Rahadi/ROL)

Hasil Sidang Isbat 1434 H


http://statis.dakwatuna.com/wp-content/uploads/2013/07/sidang-isbat.jpgPemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama menetapkan bahwa tanggal 1 Ramadhan 1434 H di Indonesia jatuh pada hari Rabu tanggal 10 Juli 2013. Hal tersebut diputuskan setelah dilakukannya sidang isbat di Kantor Kementerian Agama di Jakarta pada Senin sore (8/7/2013).
Dalam sidang isbat nampak beberapa perwakilan organisasi-organisasi Islam, antara lain dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), PBNU, Persatuan Islam (Persis), Al-Washliyah, Wahdah Islamiyah, Dewan Masjid Indonesia, Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI), Ahli Hisab Rukyat Jakarta, Pondok Pesantren Darunnajah, dan Pondok Pesantren As Shiddiqiyah.
Sidang dipimpin oleh Menteri Agama Suryadharma Ali. Pemaparan juga dilakukan oleh peneliti Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) Thomas Djamaluddin dan dari Planetarium Jakarta, Cecep Rusmendaya. (dakwatuna/hdn)